-->

Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II

Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II  – Berkembangnya teknologi kamera miroless kini semakin canggih. Berbagai vendor kamera ternama seperti Olympus telah banyak meluncurkan kamera dengan bekal fitur canggih seperti lensa dan resolusi. Satu produk dari Olympus yang kini banyak disoroti adalah Plympus OM-D E-M5 Mark II dimana menjadi satu generasi baru dari edisi sebelumnya. 

Kamera digital Micro Four Third tersebut didesain dengan bentuk klasik dan masuk dalam jajaran kamera profesional. Dari kualitas gambar yang dihasilkan kamera tersebut sangat baik, dtambah dengan ketahanan terhadap elemen cuaca menjadikan kamera baru tersebut layak sebagai kamera terbaik. 

Dari beberapa sumber menyebutukan bahwa seri spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II tidak berbeda jauh dai seri sebelumnya domana perbedaannya terletak pada hasil dan proses pengambilan gambar atau foto. Untuk lebih jelasnya berikut ini spesifikasi dari Olympus OM-D E-M5 Mark II. 


Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II
Olympus OM-D E-M5 Mark II

Berikut Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II


Sensor Lensa

E-M5 Mark II menggunakan sensor gambar Live MOS 16 Megapixel yang memiliki kemampuan lebih baik dan respon kamera memakai shutter elektronik. Nantinya pengguna bisa mengambil gambar hingga 1/16.000 detik. Tidak hanya itu saja, E-M5 Mark II masih dibekali dengan teknologi EVF dengan resolusi 2,36 megapixel dan sistem stabilisasi gambar baru 5 aksis. 

Fitur Unggulan

Selain diunggulkan dalam sensor dan resolusi lensa, E-M5 Mark II masih dibekali dengan sistem pemotretan continue 11 FPS dan Wi-Fi remote control. Sedangkan dari bagian layarnya dibekali dengan fitur LCD sensitif dengan sudut bervariasi mempunyai resolusi 1,04 megapixel. 

Pengguna kamera baru dari Olympus tersebut akan merasakan fitur keamanan maksimal dengan daya tahan bodi kamera yang tahan terhadap debu, tahan cipratan air, dan tahan beku. Berat dari bodi kamera seberat 851 gram. Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II semakin mantap dengan stablilisasi gambar mencapai 5 aksis yang bisa diaplikasikan pada perekaman video dengan nama OM-D Movie. 

Pengguna bisa merekam video sampai kualitasnya setara sinema dan tahan getran. Resolusi Full HD 1.920 x 1.080 (60p) semakin membuat pengguna merasakan lengkap dalam hal mengambil gambar dan merekam video. 

Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II
Olympus OM-D E-M5 Mark II


Fitur Merekam Video

Kemampuan fitur OMD Movie juga disematkan dalam E-M5 Mark II, sehingga beberapa fitur lain seperti High Bit Rate, Frame Rate, dan merekam All Intra sangat memudahkan pengguna. Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II juga mendukung fitur Live View yang bisa menampilkan gambar secara live pada monitor eksternal menggunakan port HDMI dan tersedia juga fitur Focus Peaking. 

Spesifikasi Olympus OM-D E-M5 Mark II yang tidak ada dari versi sebelumnya adalah high res beresolusi 40 MP dengan mengambil delapan gambar secara cepat sebanyak delapan gambar berurutan. Itulah beberapa ulasan mengenai spesifikasi dari produk E-M5 Mark II. Produk Olympus bisa jadi satu pilihan tepat untuk memenuhi kebutuhan foto Anda.

Disqus Comments